Senin, 08 Juli 2013

5 Makanan Khas Berbuka Puasa


Bulan Ramadhan tinggal menghitung jam. Saat bulan puasa tiba, kuliner-kuliner khas pun bermunculan. Mulai dari yang berasal dari daerah masing-masing, hingga hidangan yang setiap tahun pasti ada di mana-mana.

Kali ini Kaosaku akan mengajak kalian mengenal kembali hidangan pembuka yang oke punya sekaligus menyegarkan. Cekidot!

1. Kolak Pisang


Link
Siapa yang nggak tahu kolak pisang? Manis-manisan ini selalu jadi primadona tiap berbuka puasa. Dengan campuran santan, gula merah, dan pandan, kolak dengan isi pisang, ubi, hingga kolang-kaling ini menjadi teman yang pas menemani beduk Maghrib.

2. Es Buah

Link
Es dengan campuran buah segar berikut sari kelapa disajikan dengan susu dan sirup. Bisa ditambah selasih jika mau es buahnya semakin nikmat. Beuhh! Belum apa-apa sudah kebayang duluan segarnya.

3. Es Timun Suri


Link
Buah berwarna kuning ini, selain manis dan menyegarkan, juga mengandung banyak air. Jadi nggak heran saat bulan Ramadan timun suri juga menjadi primadona karena bisa menggantikan cairan tubuh yang hilang setelah 14 jam berpuasa.

4. Candil/Biji Salak

Link
Manisan ini bukan berarti terbuat dari biji salak, hanya saja bentuknya yang menyerupai. Manisan ini sebenarnya terbuat dari ubi yang dihaluskan, kemudian dibulatkan menggunakan tepung ketan.

5. Kurma

Link
Buah dari Timur Tengah ini memang menjadi penanda datangnya bulan puasa. Selain itu, buah ini menjadi sunnah Nabi loh untuk berbuka puasa. Dulu Nabi saw. berbuka dengan memakan 3 buah kurma setiap adzan Maghrib berkumandang.

Gimana? Semakin semangat kan menjalani ibadah puasa setelah melihat daftar menu berbuka yang bikin ngiler? Selamat menjalankan ibadah puasa ya, mohon maaf lahir batin!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar